BOOTCAMP STARTUP DIGITAL SUKSES DIGELAR DI FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI DENGAN ANTUSIASME MAHASISWA YANG TINGGI
Tanggal:
01/10/2022
17:00 WIB
Penulis:
Fd
Humas Prodi SI– Rangakain acara ketiga dari event Rafah Geek FST resmi digelar pada Sabtu, 1 Oktober 2022 dengan konsep Bootcamp StartUp Digital. Acara ini dihadiri oleh Kepala Program Studi Sistem Informasi, Ibu Dr. Fenny Purwani, M.Kom, Pembina Rafah Geek dan Rafah StartUp Development, Bapak. Freddy Kurnia Wijaya, S.Kom, M.Eng, 4 mentor dari Hub 4 1000 Startup Digital yaitu Joneten Saputra, Manager Hub 4 1000 Startup digital dan CEO MyOffice, Zakaria Sutomo, alumni 1000 startup digital dan founder PayoPrint, Risky Aryanto, Regional Operational Manager 1000 StartUp dan Zakaria Saputra, Founder Tukangkita.id dan Pemenang Founderlive Amerika Serikat Regional Sumatera Selatan.
Bertempat di lantai 3 Fakultas Sains dan teknologi dan dihadiri oleh sekitar 100 mahasiswa program studi Sistem Informasi UIN Raden Fatah Palembang. Acara ini menarik minat mahasiswa terhadap dunia startup dan teknologi yang sedang menjadi trens dalam dunia usaha akhir-akhir ini. Tercatat, ada 12 StarUp Digital yang direncanakan oleh mahasiwa Sistem Informasi pada Bootcamp StartUp Digital 2022 ini. Si Canggih, Mr. Bread, Food Catering, Pengensixpack, Angkut Sayur, Be-Ol, AO Sugar, Fashion class, Jasalon, Arhacocoindo, Room Event, dan Helpme. Semua bentuk startup ini dipresentasikan di depan para juri yang berasal dari Hub 4 1000 StartUp Digital.
Acara dimulai dengan pengarahan langsung mengenai Business Model Canvas (BMC) oleh Kak Joneten Saputra untuk mengetahui validasi market dan profitable usaha startup mereka, dimana mereka diberikan waktu sekitar 1 jam untuk membuat model BMC dari startup mereka tersebut. Antusiasme para peserta dalam membuat model BMC dan prototype mobile app startup sangatlah tinggi. Terlihat dari kerja sama antar anggota tim dalam membuat dan menyelesaikan tugas yang telah diberikan dan kemudian akan disampaikan pada para juri. Tim Thhriftee-in Aja yang hanya beranggotakan 3 orangpun juga sangat antusias dalam menyelesaikannya.
Setelah semua kelompok menyelesaikan model BMC dan prototypenya, saat presentasipun dimulai. Satu per satu kelompok maju dengan semangat memaparkan model bisnis ynag mereka rencanakan untuk program 1000 startup digital ini. Mulai dari Be-Ol yang memparkan mengenai konsep Bengkel Online, Fashion Class mengenai konsep fashion dan skincare, Si Canggir sebagai E-Commerce Perangkat Komputer, Mr. Bread sebagai E-Commerce pembuat roti,Pengensixpack sebagai penyedia tempat fitness dan masih banyak lagi. Komentar dan saran diberikan oleh para juri demi validasi konsep bisnis yang mereka rencanakan. Thriftee-in Aja menjadi juara 1 pada bootcamp ini, RoomEvent menjadi juara ke-2 dan Mr. Bread menjadi juara 3. Semua kelompok adalah juara, tetapi validasi ide dan market yang tepat sasaran serta penguasaan model bisnis menjadi ketiga startup ini memenangkan Bootcamp StartUp digital.
Sebagai hadiah, panitia memberikan sertifikat penghargaan kepada para pemenang dan merchandise dari prodi Sistem Informasi serta voucher yang diberikan oleh para Sponsor acara. Acara ini ditutup dengan penuh antusiasme mahasiswa untuk dapat diadakan kembali kegiatan seperti ini untuk memberi wawasan mengenai startup dalam dunia digital. *Fd
Copyright © Sistem Informasi SAINTEK UIN Raden Fatah. All Rights Reserved.