OPEN RECRUITMENT STUDY CLUB SISTEM INFORMASI (SCSI) TAHUN 2024
Tanggal:
03/11/2024
03:00 WIB
Penulis:
Adm
Palembang, 02 November 2024 – Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT, atas rahmat dan hidayah-Nya, Kegiatan OPEN RECRUITMENT SCSI TAHUN 2024 dengan tema “Digital Generation: Building Technology For Inspiring In The Future”. telah berlangsung dengan sukses. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara penting dalam menyambut mahasiswa yang ingin menjadi bagian dari keluarga besar Study Club Sistem Informasi (SCSI). Kegiatan Open Recruitment ini bertujuan untuk mencari generasi baru, semangat jiwa yang baru, untuk terus dapat berkreasi dan berkontribusi baik dalam lingkup prodi maupun fakultas.
Kegiatan formal dilaksanakan di Auditorium lantai 4 Fakultas Sains dan Teknologi (Saintek), yaitu acara pembukaan secara resmi dari Wakil Dekan III, Bapak Dr. Ledis Heru S.Putro, M.Si. Terdapat 121 mahasiswa prodi sistem informasi yang ikut mendaftar dalam kegiatan ini.
Kegiatan formal ini diisi oleh Bapak Ruliansyah ST, M.Kom selaku Pembina SCSI, dan dilanjutkan oleh alumni prodi Sistem Informasi sekaligus demisioner dari SCSI, ayunda Putri Nurizki S.Kom.
"Soft skill itu penting bagi mahasiswa, didunia kerja yang dilihat itu bukan IPKmu, tapi apa yang kamu bisa, dengan berpartisipasi aktif dalam organisasi dapat membantu kita dalam mengasah soft skill. Soft skill itu seperti kemampuanmu dalam berkomunikasi, hal-hal yang tidak kalian dapatkan dikelas, dan itu yang bakal berguna untukmu nanti" Ujar Bapak Ruliansyah ST, M. Kom, beliau juga mengatakan, "Lebih dari 80% orang yang diterima bekerja itu yang dilihat soft skillnya, ketimbang hard skill yang kamu dapatkan dikelas". Ruliansyah ST, M.Kom
Ayunda Putri Nurizki S.Kom mengatakan “Menjadi mahasiswa yang aktif di organisasi sambil tetap berprestasi adalah hal yang mungkin dilakukan dengan manajemen waktu yang baik. Dengan perencanaan yang matang dan disiplin diri, kita bisa meraih kesuksesan di kedua bidang tersebut”.
Setelah dilaksanakannya kegiatan formal, dilanjutkan dengan sesi games yang dilaksanakan di Outdoor Fakultas Sains dan teknologi UIN Raden Fatah Palembang. Kegiatan ini disambut hangat oleh peserta, “Pengalaman yang berharga bagi kami kak, seru dan menarik, kami mendapatkan pengetahuan baru seperti pemateri bilang didalam tadi, kita itu harus mengasah soft skill dan memanajemen waktu kita yang dimana itu penting bagi kami kedepannya, terus ditambah dengan sesi games yang dilatih untuk melakukan kerjasama” ujar salah satu peserta Open Recruitment SCSI.
Kegiatan ini diakhiri dengan pemberian hadiah kepada pemenang games, pemilihan King & Queen bagi peserta Open Recruitment SCSI 2024 yang aktif dan tentunya dengan penilaian lain sebagai penentu, sekaligus foto bersama sebagai pertanda berakhirnya acara pelaksanaan Open Recruitment SCSI Tahun 2024 ini. *Adm
Copyright © Sistem Informasi SAINTEK UIN Raden Fatah. All Rights Reserved.