Logo UIN RF Putih

PENGARAHAN MAHASISWA ANGKATAN TAHUN 2022 DAN SOSIALISASI APLIKASI LIVIN BY MANDIRI

Tanggal:

10/02/2023

13:00 WIB

Penulis:

Adm

HUMAS PRODI SI– Kegiatan pengarahan kepada mahasiswa program studi Sistem Informasi angkatan tahun 2022 dan sosialisasi aplikasi Livin’by Mandiri dilaksanakan di Auditorium Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang Kampus B  pada Jum’at (10/02/2023).  Kegiatan ini diawali pengarahan kepada mahasiswa angkatan 2022 yang dibuka oleh Dr.Fenny Purwani,  M.Kom selaku ketua program studi  Sistem Informasi dalam pengarahannya beliau menyampaikan bahwa mahasiswa harus aktif baik di dalam  perkuliahan dan di luar perkuliahan. Beliau menganjurkan mahasiswa sistem informasi untuk  mengikuti Study Club Sistem Informasi (SCSI) yang merupakan sebuah organisasi atau klub belajar yang berada di bawah naungan program studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang. Kemudian pengarahan dilanjutkan oleh Ruliansyah, ST, M.Kom. beliau merupakan Pembina dari SCSI .

 

 

Acara selanjutnya adalah Sosialisasi Livin’by Mandiri yang dihadiri oleh Dr. Munir, M.Ag selaku Dekan Fakultas Sains dan Teknologi beserta jajaran. Sosialisasi ini diawali dengan sambutan Dekan dan Muhammad Hilmi selaku Kepala Cabang Bank Mandiri kemudian dilanjutkan sosialisasi kepada mahasiswa mengenai penggunaan aplikasi Livin’by Mandiri, keuntungan, dan dapat memudahkan mahasiswa dalam pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT). Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama dan pembagian hadiah bagi mahasiswa yang bisa menjawab pertanyaan dari Bank Mandiri.

 

TENTANG KAMI


UNIVERSITAS


UIN Raden FatahKepegawaianSatuan Pengawas InternalLembaga Penjaminan MutuWhistleBlowing System

Copyright © Sistem Informasi SAINTEK UIN Raden Fatah. All Rights Reserved.

Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

Created By github.com/aminriqkyMade with Next.js & Chakra UI