PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI SUKSES GELAR KEGIATAN RAFATECH 2023
Tanggal:
14/06/2023
19:00 WIB
Penulis:
Adm
HUMAS PRODI SI– Program Studi Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang bersama dengan Studi Club Sistem Informasi (SCSI), mengadakan Kegiatan Raden Fatah Technology (Rafatech) dengan tema “Sinergritas Teknologi Membangun Karakter Islami dan Profesional di Era Society 5.0”. Rafatech sendiri sudah memasuki tahun ke-8, tahun ini sudah digelar secara semi online berbeda dengan tiga tahun sebelumnya yang digelar secara full online. Rafatech 2023 yang digelar pada Senin-Rabu (12-14/06/2023) dilaksanakan di Auditorium Perpustakaan UIN Raden Fatah Palembang untuk kegiatan Pembukaan dan Seminar, kemudian di Auditorium FST UIN Raden Fatah Palembang untuk kegiatan Workshop dan Perlombaan. Rafatech 2023 telah mengadakan 7 cabang lomba antara lain UI/UX Design, Design Poster kategori Mahasiswa, Design Poster kategori SMA/Sederajat, Essay, Rangking 1 IT Kategori Mahasiswa, Rangking 1 IT kategori SMA/Sederajat dan juga turnament Football PES. Dalam pembukaan kegiatan Rafatech dimulai dengan kata sambutan yang disampaikan oleh ketua Kegiatan, M. Aldo Saputra dan Ketua Prodi Sistem Informasi Dr. Fenny Purwani,M.Kom kemudian disambung oleh Dekan FST UIN Raden Fatah Palembang sebagai pembukaan resmi kegiatan Rafatech 2023 dan dihadiri oleh Wakil Dekan III FST UIN Raden Fatah Palembang Dr. Muhammad Isnaini, M.Pd, Sekretaris Prodi Sistem Informasi Irfan Dwi Jaya, M.Kom, para dosen Prodi Sistem Informasi serta peserta seminar yang merupakan Mahasiswa Prodi Sistem Informasi.
Kegiatan Seminar IT pada hari pertama dilaksanakan full offline menghadirkan Darius Antoni, S,Kom.,MM.,Ph.D. selaku Dewan TIK Provinsi Sumsel-Ketua APTIKOM Provinsi Sumsel dan IT Research Consultant. Pembahasannya kali ini mengenai Teknologi Society 5.0. Maksud dari Society 5.0 adalah visi masa depan yang digambarkan oleh Jepang yang menitikberatkan pada penerapan teknologi tinggi seperti IoT dan AI untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas dalam berbagai sektor, serta mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan dan membantu mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan.
Seminar ini berlangsung sampai waktu ishoma, setelah itu dilanjutkan dengan acara Worksop Rafatech 2023 yang dilaksanakan secara offline di Auditorium FST UIN Raden Fatah Palembang. Acara Worksop ini menghadirkan M.Nabil Putra,S.Kom selaku Web Developer Politeknik Penerbangan Palembang dan M.Wahid Alqorni,S.Kom selaku Pengelola Teknologi Informasi Politeknik Penerbangan Palembang dengan materi “Bangun Sistem Informasi Penjualan dengan Flutter dan Laravel”.
Pada hari kedua dilanjutkan dengan kegiatan inti yaitu perlombaan Rafatech 2023. Untuk perlomban awal yaitu UI/UX Design, Essay, dan turnamen Football PES. Dan pada hari ketiga dilanjutkan kegiatan perlombaan Desain Poster dan Rangking 1 IT. Setelah kegiatan perlombaan selesai disambung dengan pengumuman lomba Rafatech 2023 yang sekaligus menjadi penutupan acara Rafatech 2023. Dengan nama-nama pemenang lomba antara lain Juara Football PES , Juara 1 oleh Satria Prayoga Latfi (UIN Raden Fatah Palembang), Juara 2 oleh Ferdina yulian (UIN Raden Fatah Palembang), dan Juara 3 oleh M.Paskal Putra Pratama (UIN Raden Fatah Palembang). Juara Lomba Essay, Juara 1 oleh Rafiqul Hamdi (Politeknik Negeri Lampung), Juara 2 oleh elvi Saputri (UIN Raden Fatah Palembang), dan juara 3 oleh Rheza Mahendra Khumara Tungga (Politeknik Negeri Lampung). Juara UI/UX Design, Juara 1 oleh Tim Shell (Politeknik Manufakur BaBel), (Juara 2 oleh Tim SIDORA (UIN Raden Fatah Palembang) dan Juara 3 oleh Tim PBD (Universitas Sriwijaya). Juara Desain Poster Mhs, Juara 1 oleh Erlin Lilis (UIN Raden Fatah Palembang), Juara 2 oleh Hafida Zahra (UIN Sultan Syarif Kasim Riau) dan Juara 3 oleh Bella Puspita (UIN Raden Fatah Palembang). Juara Desain Poster SMA, Juara 1 oleh Muhammad Dzaki (SMA Negeri 6 Palembang) dan Juara 2 oleh Fathiyah Rahmalia Zahra (MAN 2 Palembang). Juara Lomba Rangking 1 IT, Juara 1 oleh M.Calvin (UIN Raden Fatah Palembang), Juara 2 oleh M.Faiz (UIN Raden Fatah Palembang), dan Juara 3 oleh Ilham Akbar (UIN Raden Fatah Palembang). *Adm
Copyright © Sistem Informasi SAINTEK UIN Raden Fatah. All Rights Reserved.