STUDY WITH SCSI
Tanggal:
28/09/2024
15:00 WIB
Penulis:
Adm
Palembang, 28 September 2024 - Salah satu bentuk kegiatan yang sering dilakukan setiap bulan dari SCSI adalah Study With SCSI. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu membuka wawasan bagi mahasiswa baru prodi sistem informasi. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar kurang lebih 40 mahasiswa Prodi Sistem Informasi angkatan 2024. Acara dimulai dengan melakukan kegiatan perkenalan tentang apa itu Sistem Informasi, dan apa itu SCSI.
Ketua umum Study Club Sistem Informasi (SCSI), Masayu Sakinah Aliyah, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman khususnya untuk mahasiswa baru angkatan 2024. Ia mengatakan “Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh mahasiswa baru. Mereka terlihat senang dan terbantu dengan adanya kegiatan pembelajaran dari Study Club Sistem Informasi (SCSI)”.
Ketua Risdev & Edukasi, Rico Ardiansyah, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membuka wawasan bagi mahasiswa baru terkait dunia programmer sekaligus memperkuat chemistry. “Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat silaturahmi antar sesama dan membangun chemistry dengan mahasiswa baru angkatan 2024” ujarnya. *Adm
Copyright © Sistem Informasi SAINTEK UIN Raden Fatah. All Rights Reserved.